Kamis, 15 Desember 2011

SENI BERGEMBIRA


Nikmat yang paling besar adalah kegembiraan, kemantapan dan ketenangan hati. Kegembiraan artinya orang yang tahu bagaimana memperolehnya, dapat memanfaatkan kesenangan hidup, perjalanan hidup dan nikmat-nikmat yang ada. Kemampuan diri untuk menanggung beban kehidupan, tidak goyah dan selalu gentar terhadap goncangan-goncangan, dan tidak ambil pusing dengan hal-hal kecil. Semakin kuat dan semakin jernih hati itu maka akan semakin terang jiwanya.
      Indahnya kehidupan ini adalah justru kejelekan, janji-janji yang diberikan hanya fatamorgana yang dilahirkan oleh ketiadaan, karena pada dasarnya kehidupan ini adalah senda gurau harus dijauhi dan dilawan. Oleh sebab itu, barang siapa yang membiasakan jiwanya bersabar dan tahan terhadap segala ujian, niscaya goncangan apapun dan tekanan akan terasa enteng.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar